Total Tayangan Halaman

Jumat, 31 Desember 2010

Mega Boena : Saya Banyak Belajar Dari Bupati Buton

Bupati Buton, Ir. H. LM. Sjafei Kahar, MSi
memberikan cindera mata pada Mantan
pengadilan Negeri Bau-Bau, Mega Boena, SH
pada Ramah Tamah perpisahan Kajari 
Ketua Pengadilan Negeri Bau-Bau, Mega Buana ketika bertugas di wilayah itu mengaku banyak belajar dari Bupati Buton, Ir. H. LM. Sjafei Kahar. Mega yang kini dipromosikan sebagai Hakim Tinggi di NTT mengaku mendapat pengalaman berharga ketika bertugas di Buton

Ketua Pengadilan Negeri Baubau, Mega Boena, SH dipromosikan sebagai Hakim Tingi di Kupang Nusa Tenggara Timur. Mega Boena yang mengepalai Pengadilan Negeri Baubau, terhitung 3 tahun 1 bulan 10 hari.
    Untuk melepas Ketua Pengadilan tersbeut Pemerintah Kabupaten Buton menggelar ramah tamah yang dilangsungka di Gedung Pancasila Baubau (24/12).
    Mega Boeana telah mengemban tugasnya sebagai Ketua Pengadilan yang mencakupi empat wilayah yakni Kabupaten Buton, Kota Baubau, Kabupaten Wakatobi dan Kabupaten Bombana.
    Dalam acara itu, Mega mengatakan dalam perjalanan melaksanakan tugasnya di wilayah Pengadilan Negeri Baubau banyak hal yang kurang pas atau tidak bisa memuaskan semua pihak. Tapi hal itu dianggapnya sebagai konsekuensi logis dari tugas yang diembannya sebagai  hakim.
    “Ketika saya dipercaya sebagai penasehat oleh Pak Bupati Buton, saya melihat sebagai apresiasi yang besar bagi kami, dari seorang Bupati. Selama ini, hanyalah Bupati Buton yang mau menempatkan saya sebagai penasehat. Namun meski posisi saya sebagai penasehat kepala daerah, saya banyak belajar dari beliau. Saya diam-diam ‘mencuri’ cara pandang atau kebijakan Bupati Buton lalu saya terapkan di kantor, dan alhamdulillah  hal itu ternyata  berhasil, “ kenang Mega Boeana.
    Ia menambahkan pelayanan hukum di wilayah Kabupaten Buton ke depan akan terlaksana secara maksimal. Pasalnya pada tahun 2011 di Pasarwajo akan dibangun  gedung pengadilan Negeri termegah di Sulawesi Tenggara. Yang pembangunannya akan menelan dana sekitar delapan miliar.
    “Insya Allah di awal 2011 akan dibangun kantor Pengadilan Negeri Pasarwajo. Semua ini tentu atas usaha dan doa kita semua. Saya berterima kasih kepada pemerintah Kabupaten Buton atas penyediaan lahan, mudah-mudahan dengan berdirinya Pengadilan negeri di pasarwajo, pelayanan hukum di wilayah Kabupaten Buton dapat berjalan dengan baik,” katanya.
    Bupati Buton Ir. H. LM. Sjafei Kahar, MSi atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Buton mengucapkan terima kasih dan apreseasi yang tinggi atas pengabdian Mega Boeana sebagai Ketua Pengadilan Negeri Baubau. “Mudah –mudahan kerja keras dan pengabdian beliau diterima sebagai bentuk ibadah disisi Tuhan yang maha kuasa,” kata Sjafei.
    Bupati Buton dua periode ini mengatakan prestasi terbaik Mega Boeana di saat menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Baubau adalah adanya Kepres tentang pembentukan Pengadilan Negeri Pasarwajo.
    “Hal ini bagi masyarakat kabupaten Buton menjadi tanda mata yang tidak akan terlupakan. Bahwa terbentuknya Pengadilan Negeri Pasarwajo adalah di masa bapak Mega Boeana sebagai Ketua Pengadilan Negeri Baubau. Ini tentu sebagai sesuatu yang patut disyukuri,” kata Ketua DPD Golkar Buton ini.
    Hadir pada kesempatan itu diantaranya Ketua DPRD Kabupaten Buton, LM. Yamin, B Sc, Dandim 1413 Buton, Letkol (INF) Joni Pardede, Kapolres Baubau, AKBP. Daniel Aditya Jaya, SIK, Kapolres Buton, AKBP Heri Susanto, SIK dan para Kepala SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten Buton.(minal)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar